Babinsa Karangnongko Jalan Sehat Bersama Warga

    Babinsa Karangnongko Jalan Sehat Bersama Warga
    Babinsa Koramil 11/Karangnongko Kodim 0723/Klaten Koptu Suparno menghadiri dan amankan kegiatan jalan sehat dalam rangka memperingati HUT RI Ke 77 di kelurahan Gemampir Kecamatan Karangnongko

    Klaten - Babinsa Koramil 11/Karangnongko Kodim 0723/Klaten Koptu Suparno menghadiri dan amankan kegiatan jalan sehat dalam rangka memperingati HUT RI Ke 77 di kelurahan Gemampir Kecamatan Karangnongko, Minggu (28/08/2022)

     

    Kegiatan jalan sehat dalam rangka menyambut Kemerdekaan Republik Indonesia ke-77 tahun 2022 di ikuti Pemerintah Desa Gemampir bersama Mahasiswa KKN UNNES dan warga Desa Gemampir.

     

    Dalam kesempatan sambutannya, Babinsa Koptu Suparno menyampaikan apresiasi kepada warga Desa Gemampir yang sangat antusias mengikuti jalan sehat ini. Hal itu dibuktikan dengan banyaknya warga yang hadir dan mengikuti kegiatan ini selama berlangsung kegiatan.

     

    “Terimakasih kepada Pemerintah Desa Gemampir yang sudah menjadi penggerak kegiatan ini, semoga persatuan dan kesatuan tetap terjaga dan terciptanya kerukunan hidup antar sesama warga sehingga kondusifitas di wilayah Desa Gemampir ini tetap terbina dan terjaga, ” ucap Koptu Suparno.

     

    Di kesempatan yang sama, Kepala Desa Gemampir Sri Lestari mengucapkan terimakasih kepada semua pihak yang telah membantu dan mensukseskan acara jalan santai.

     

    “Terimakasih Pak Babinsa atas kehadiran dan kerjasamanya dalam mensukseskan jalan santai ini, dan tak lupa kami ucapkan terimakasih juga kepada Mahasiswa KKN UNNES serta seluruh warga Desa Gemampir yang telah ikut berpartisipasi dalam Jalan Santai ini, ” pungkas Kepala Desa Gemampir. (Red)

     

    jateng klaten kodim klaten
    Budiyanta

    Budiyanta

    Artikel Sebelumnya

    Babinsa Wonosari, Amankan Karnaval HUT RI...

    Artikel Berikutnya

    Upacara Di SD Negeri 2 Wanglu, Bati Komsos...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Cegah Paham Radikalisme, Polri Tekankan Pentingnya Upaya Kontra Radikal 
    Desa Tulung Klaten Gelar Upacara Penutupan Karya Bakti Mandiri Klaten Bersinar (KBMKB) Ke-XXVI
    Hendri Kampai: Jika Anda Seorang Pejabat, Sebuah Renungan dari Hati ke Hati

    Follow Us

    Random

    Tags

    Voting Poll